Meriahkan Hari Kemenkumham ke-78, Rutan Kudus Adakan Lomba Karaoke Bagi Warga Binaan

    Meriahkan Hari Kemenkumham ke-78, Rutan Kudus Adakan Lomba Karaoke Bagi Warga Binaan
    Dok. Humas Rutan Kudus

    Kudus - Rabu (09/08) , Dalam rangka memperingati Hari Kemenkumham ke-78, Rutan Kudus Adakan perlombaan karaoke bagi para warga binaan. Hal ini tentu disambut baik oleh Warga binaan. Kegiatan ini berlangsung dari pukul 14.00-15.30 WIB

    Bertempat di Aula blok hunian Rutan Kudus, Kepala Rutan (Karutan) Kudus, Solichin bertindak sebagai juri.

    ‘’Sebagai juri saya menilai dengan serius, maka dari itu tampilkan yang terbaik, ’’ tegasnya.

    Salah satu warga binaan, Niam merasa senang bisa ikut berpartisipasi lomba karaoke sebab kejenuhannya di kamar hunian menjadi hilang.

    ‘’Terimakasih Bapak Karutan, sudah mengadakan lomba karaoke dan memberikan hiburan pada kami. Semoga Rutan kudus senantiasa memberikan kami arahan untuk kembali kejalan yang benar, ’’ imbuhnya.

    Diakhir kegiatan, Solichin berpesan kepada seluruh warga binaan untuk selalu menjaga kesehatan dan ikut menciptakan lingkungan yang bersih di Rutan Kudus. Bagi petugas Rutan diingatkan pula untuk tidak lengah dan tetap waspada dalam berdinas.

    #kemenkumhamjateng#kemenkumhamri
    David Fernanda Putra

    David Fernanda Putra

    Artikel Sebelumnya

    Meriah, WBP Rutan Kudus Ikuti Lomba Karaoke

    Artikel Berikutnya

    Momen Penghormatan Dan Menggugah Hati, Rutan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVny Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    BINUS Learning Community Palembang Mengadakan Kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PKM) dengan Tema "Cara Mudah Menentukan Harga Jual Produk yang Tepat!"
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Bekerja Tanpa Cemas, Bansos Tetap Aman: BPJS Ketenagakerjaan Tepis Isu yang Resahkan Pekerja Informal

    Ikuti Kami